Pemdes Muara Beliti Baru, Giat Melaksanakan Pembagian BLT-DD Kepada 29 KK KPM

Portalterkini.com, Musi Rawas – Pemerintah Desa (Pemdes) Muara Beliti Baru melaksanakan giat Pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) bulan Oktober sampai bulan Desember 2024, Pembagian BLT berlangsung dilakukan di Kantor Desa Muara Beliti Baru, Kecamatan Muara Beliti, Kabupaten Musi Rawas (Mura), Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel). Rabu (18/12/2024).

Hadir dalam acara pembagian BLT Dana Desa, kepala Desa dan Perangkat Desa, Ketua BPD beserta Anggotanya, Camat Kecamatan Muara Beliti, Supriadi, M.Pd, Pendamping Desa (PD) Burhanudin
Pendamping Lokal Desa (PLD) Heriansyah, dan masyarakat yang menerima Penyaluran bantuan langsung tunai (BLT).

Dalam pantauan Awak Media Kepala Desa, Zaipul Basri dalam pidatonya ia menyampaikan, Program BLT-DD Tahun 2024 ini ditujukan 29 Kepala Keluarga (KK) keluarga penerima manfaat (KPM) yang berada di Desa Muara Beliti Baru, ini bertujuan untuk membantu KPM yang kurang mampu dalam perekonomiannya.

\”Setiap KPM akan menerima bantuan sebesar Rp 300 ribu selama 12 bulan. Untuk pembagian BLT hari ini adalah tahap keempat di artikan pembagian BLT ini terakhir untuk dana APBD Tahun 2024,\”jelasnya.

Lanjut Zaipul Basri ia juga mengatakan bahwa pembagian BLT Dana Desa Tahun 2024 ini dilakukan setelah mempertimbangkan kondisi perekonomian dan sosial masyarakat yang kurang mampu di Desa Muara Beliti Baru.

\”Pemerintah Desa sudah menjalankan pembagian BLT-DD kepada KPM sesuai dengan aturan yang ada di kepemerintahan, berdasarkan hasil keputusan musyawarah BPD, dan aparatur pemerintah desa dari kades sampai ke kadus, pendataan yang dilakukan pemerintah desa memang benar-benar tepat sasaran,\”kata kepala desa yang sangat berwibawa dan tegas.

Masi kata Zaipul Basri berharap kepada keluarga penerima manfaat semoga bantuan ini bisa bermanfaat untuk membatu perekonomiannya dalam sehari-harinya.

โ€œKami selaku Pemerintah Desa Muara Beliti Baru, berharap agar bantuan ini dapat membantu meringankan beban perekonomian, bermanfaat untuk keluarga yang menerima bantuan ini, dapat digunakan dengan bijak oleh keluarga penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT-DD) semoga masyarakat kami yang menerima bantuan ini bisa bermanfaat untuk kebutuhan sehari-hari,\” harapnya.

Marzuki, salah satu warga dusun IV yang didampingi langsung oleh Ahmad Parizal, S.E. Kadus dusun IV yang menerima BLT-DD saat diwawancarai awak media ia mengungkapkan rasa terimakasih banyak kepada pemerintah desa atas bantuan yang telah di berikan kepada nya.

โ€œKami sangat berterima kasih kepada Pemerintah Desa Bapak Kepala Zaipul Basri, karana telah memberikan bantuan ini kepada kami yang sangat membutuhkan bantuan ini, terimakasih pemerintah desa muara Beliti Baru, semoga dengan adanya bantuan ini dapat mengurangi beban kebutuhan kami dalam sehari-harinya,\”ucapnya Marzuki warga dusun (IV) Desa Muara Beliti Baru.

(Andi YM)

  • Related Posts

    Kelompok Tani Desa Parungkokosan Belum Selesaikan Pembangunan Jut di Akhir Tahun 2024

    Portalterkini.com, Pandeglang – Banten, Kelompok tani penerima bantuan jalan usaha tani (JUT) desa Parungkokosan Kecamatan Cikeusik Kabupaten Pandeglang Banten,Diduga kuat bangunkan pekerjaan jut asla asalan, Terlihat dilokasi pekerjaan tidak ada…

    Pemdes Bungurcopong: Dana Desa Tahap 1 Sudah Terlaksana

    Portalterkini.com, Pandeglang – Banten – Pembangunan sarana air bersih yang bersumber dari dana desa tahap 2 tahun 2024 di desa Bungurcopong Kecamatan Picung Kabupaten Pandeglang Banten sedang dilaksanakan, dengan program…