Komisi V DPR RI Kunker ke Papua Barat

Portalterkini.com, Komisi V DPR RI melakukan Kunjungan Kerja ke Kabupaten Fak Fak, Provinsi Papua Barat Senin (09/12/2024) lalu dalam rangka peninjauan infrastruktur dan perhubungan di Kabupaten Fak Fak.

Wakil Ketua Komisi V DPR RI Ridwan Bae menyampaikan bahwa Komisi V DPR ingin mengetahui proses dan pengembangan Bandara Siboru Fakfak dan rencana pembangunan jalan strategis pendukung akses menuju bandara Siboru dan pabrik pupuk.

\”Perlu kami mengingatkan bahwa di Kabupaten Fakfak sedang dibangun pabrik pupuk skala besar untuk mendukung program ASA CITA Presiden RI bapak Prabowo Subianto khususnya program swasembada pangan di tahun 2025, maka dari itu semua pihak harus ikut mendukung dan menyukseskannya pembangunan ini,\” jelas Ridwan Bae.

Ridwan juga mengingatkan agar Kementerian Pekerjaan Umum menfokuskan pembangunan tersebut dari berbagai sumber sesuai ketentuan UU dan peraturan yang berlaku. Selain itu, terkait pembebasan lahan terhadap akses jalan yang akan dibangun, Ridwan menyampaikan bahwa Komisi V DPR RI menegaskan semua pihak agar melakukan kegiatan secara transparan dan akuntabel tanpa ada pihak yang dirugikan terutama pembebasan lahan milik masyarakat.

\”Kepada semua pihak, baik itu pemerintah pusat, pemerintah Provinsi Papua Barat, dan Pemerintah Kabupaten Fakfak agar saling berkordinasi dengan baik agar proyek yang telah dan akan dilaksanakan di kabupaten Fakfak ini dapat segera diselesaikan dan menjadi pemicu meningkatnya pendapat daerah dan pendapat masyarakat,\” ungkap Ridwan Bae.

  • Related Posts

    KEJAGUNG MenyerahKan 2 Tersangka dan Barang Bukti Tahap II Gratifikasi Ronald Tannur

    RUANGASPIRASI.COM, JAKARTA – Tim Jaksa Penyidik โ€‹โ€‹pada Direktorat Penyidikan Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (JAM PIDSUS) Kejaksaan Agung telah melaksanakan serah terima tanggung jawab tersangka dan barang bukti…

    Presiden Prabowo: Budaya Mark-up Proyek, Penyelundupan dan Manipulasi Anggaran Harus Dihapuskan

    Portalterkini.com, Jakarta – Presiden Prabowo Subianto menyerukan pemberantasan segala bentuk praktik korupsi yang masih menjadi tantangan dalam pembangunan nasional. Seruan tersebut disampaikan Kepala Negara dalam arahannya pada Musyawarah Perencanaan Pembangunan…